Jumat, 11 Januari 2013

Akibat Buruk Bagi Orang Yang Mencela Shahabat Nabi, Mati Seakan Disembelih


Imam Ibnul Qayim Rahimahullah menceritakan dari Al-Qairuwani di dalam kitab Al-Bustan, ada seorang dari kaum salaf yang me­ngisahkan:



“Aku memiliki tetangga yang suka mencela Abu Bakar dan Umar Radhiyallahu Anhuma. Suatu kali dia semakin menjadi-jadi dalam men­cela mereka, lantas aku memukulnya dan ia juga memukulku.


Kemudian aku pulang ke rumah dengan penuh kecewa dan sedih. Aku langsung tidur dan tidak sempat makan malam. Tiba-tiba aku bermimpi melihat Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam, aku pun mengadu kepada Beliau, “Wahai Rasulullah, si fulan telah mencela para sahabatmu.” Beliau bertanya, “Sahabatku siapa yang kau maksud?” Aku menjawab, “Abu Bakar dan Umar.” Lalu beliau berkata, ‘Ambillah pisau ini lalu sembelih orang itu dengannya.”

Dengan segera aku mengambilnya lalu kubaringkan orang itu dan aku sembelih. Aku melihat seakan-akan tanganku bersimbah darah. Kemudian aku lemparkan pisau tersebut dan langsung ke tanah untuk mengusapnya. Tak lama kemudian aku terbangun dari tidur, secara bersamaan aku mendengar suara teriakan dari rumah orang tersebut. Aku bertanya, “Suara teriakan apa ini?” Orang-orang mengatakan, “Si fulan telah mati mendadak!” Pagi harinya aku mendatangi rumahnya, aku amati orang tersebut, ternyata di lehernya ada garis bekas sembelihan.

Aku katakan, “Maha benar Allah ketika berfirman dalam hadits qudsi [1], “Barangsiapa yang memusuhi wali (kekasih)-Ku, maka Aku akan umumkan peperangan dengannya.”

Nabi Shallallahu Alaihi wa Sallam bersabda, “Takutlah kepada Allah mengenai para sahabatku, janganlah kalian menjadikan mereka sasaran sepeninggalku. Siapa pun yang mencintai mereka, maka dengan cintaku aku akan mencintai mereka. Siapapun yang membenci mereka, maka dengan kebencianku, aku akan membenci mereka. Siapa pun yang menyakiti mereka, berarti menyakitiku juga. Siapapun yang menyakitiku, berarti menyakiti Allah. Dan barang siapa menyakiti Allah, dikhawatirkan Dia akan mengadzabnya.” [2]

Ayyub As-Sikhtiyani berkata, “Siapa yang mencintai Abu Bakar berarti telah menegakkan. menara Agama, barangsiapa yang mencintai Umar berarti telah memperjelas jalan agamanya, siapa yang mencintai Utsman berarti telah memperoleh penerangan dari Allah. Siapa yang mencintai Ali berarti telah berpegang pada tali agama yang kokoh. Dan siapa yang menyatakan kebaikan dalam diri para sahabat berarti telah terbebas dari kemunafikan.”

Imam Adz-Dzahabi berkata, “Barang siapa yang mencela para sahabat berarti telah keluar dari Agama serta melenceng dari millah kaum muslimin.” [3]

====================

Foot Note:

[1] Hadits Shahih disriwayatkan oleh al Imam Bukhari dan Muslim

[2] Diriwayatkan oleh Imam Ahmad dan at-Tirmidzi (5/696) beliau mengomentari: hadits ini hasan shahih

[3] Lihat al-Kaba’ir, hal.293, karya adz-Dzahabi.

Sumber: Kisah Orang Zhalim, Hamid Ahmad ath-Thahir, Penerbit Darussunnah

Sumber:kisahislam.net

5 komentar:

  1. Ceritamu bisa benar bisa tidak, tapi memang bila dalam impian itu Rosul, maka pastilah itu Rosul, namun saya juga punya fakta lapangan ttg Abubakar, yaitu :

    Ketika mensita Tanah Fadak dari tangan Fatimah az Zahra as, padahal tanah tsb milik Rosul dari khumus 20% dari harta Ghanimah, rampasan perang dengan Kaum Yahudi Pembangkang.
    Abubakar alasannya "Nabi tidak mewarisi hartanya"---Kalimat ini bertentangan dengan FirmanNya ttg pembagian waris anak wanita ditinggal ortunya, juga tidak menjadi acuannya bahwa Daud mewariskan hartanya, kekuasaan dan segala sesuatunya (Ilmu)kepada Sulaiman.
    Bearti dua PerintahNya sudah berani dilanggar Oleh Abubakar.Juga loyalitas Abubakar diragukan bila mengacu kpd FirmanNya "Taati Allah, Taati Rosul, jika kalian mukmiiiin---berarti dia tdk-------"
    Bila ucapan Abubakar benar, maka Rosul sudah keluar dari FirmanNya " Selamatkan dirimu dan keluargamu dari API NERAKA", karena Rosul mendahulukan Sahabatnya dari Keluarganya, karena keluarganya tidak tahu, kalau tahu kan Fatimah tdk perlu DEMO ke DPR di Mesjid (tahukan sejarahnya???).
    Mungkinkah Rosul keluar dari KORIDOR srt dan ayat itu, bila "TIDAK", berarti Abubakar yang salah, membuat Hadist Ahad atas nama Rosul secara tidak lansung (salahkah kesimpulan ini, dan ingat jangan sekali-kali ini sbg Hujatan kpd Sahabat Rosul)--Jangan anda merasa membela SAHABAT, sementara Hak Rosul anda injak-inajak, malah ga terasa, ini jauh lebih berbahaya, kalau mau berpikir waras. Ini dulu deh sajianku

    BalasHapus
    Balasan
    1. mas bro, emangnya Rasulullah (segala rahmat baginya) banyak harta ketika meninggal?
      setau saya Rasulullah (segala rahmat baginya) tidak suka menimbun harta deh..

      Hapus
  2. Seandainya dua hadist yang tertulis paling akhir itu sisipan Bani Umayyah/Bani Abasiyah, apa argumentasi antum, tapi kenapa dari 6 Kitab Hadist super-super Suhahih, tidak ada satupun yang disampaikan oleh Fatimah, Ali, Hasan dan Husein, akankah kalian katakan Rosul gagal didik Keluarganya, seperti gagalnya Nasbi Luth mendidik anak dan istrinya, bagaimana kawan, jangan jadikan "Qur'an wa Sunnati", dijadikan yel-yel basi, sementara kalimat itu tidak satupun tercantum dalam ke 6 kitab tsb, kecuali Kitab Muwathta Imam Malik yang statusnya "DHOIF", kalau ada sebutkan halamannya di BLOGGER ini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. rin gua punya usul bwt kebaikan agama lu?kami kan muslim ada acra MTQ untk para qori'dan hafiz agama kmi! Syiah hrus ny bwt jga tu MMT(MUSABAQOH MEMAKI-MAKI TERHEBAT)
      agama lu kan number one kalo urusan maki2 org hahaha:-D

      Hapus
  3. saya PAK SLEMET posisi sekarang di malaysia
    bekerja sebagai BURU BANGUNAN gaji tidak seberapa
    setiap gajian selalu mengirimkan orang tua
    sebenarnya pengen pulang tapi gak punya uang
    sempat saya putus asah dan secara kebetulan
    saya buka FB ada seseorng berkomentar
    tentang AKI NAWE katanya perna di bantu
    melalui jalan togel saya coba2 menghubungi
    karna di malaysia ada pemasangan
    jadi saya memberanikan diri karna sudah bingun
    saya minta angka sama AKI NAWE
    angka yang di berikan 6D TOTO tembus 100%
    terima kasih banyak AKI
    kemarin saya bingun syukur sekarang sudah senang
    rencana bulan depan mau pulang untuk buka usaha
    bagi penggemar togel ingin merasakan kemenangan
    terutama yang punya masalah hutang lama belum lunas
    jangan putus asah HUBUNGI AKI NAWE 085-218-379-259
    tak ada salahnya anda coba
    karna prediksi AKI tidak perna meleset
    saya jamin AKI NAWE tidak akan mengecewakan






    saya PAK SLEMET posisi sekarang di malaysia
    bekerja sebagai BURU BANGUNAN gaji tidak seberapa
    setiap gajian selalu mengirimkan orang tua
    sebenarnya pengen pulang tapi gak punya uang
    sempat saya putus asah dan secara kebetulan
    saya buka FB ada seseorng berkomentar
    tentang AKI NAWE katanya perna di bantu
    melalui jalan togel saya coba2 menghubungi
    karna di malaysia ada pemasangan
    jadi saya memberanikan diri karna sudah bingun
    saya minta angka sama AKI NAWE
    angka yang di berikan 6D TOTO tembus 100%
    terima kasih banyak AKI
    kemarin saya bingun syukur sekarang sudah senang
    rencana bulan depan mau pulang untuk buka usaha
    bagi penggemar togel ingin merasakan kemenangan
    terutama yang punya masalah hutang lama belum lunas
    jangan putus asah HUBUNGI AKI NAWE 085-218-379-259
    tak ada salahnya anda coba
    karna prediksi AKI tidak perna meleset
    saya jamin AKI NAWE tidak akan mengecewakan

    BalasHapus